TNI AL, Lantamal VI, 31 Agustus 2023. Komandan Lantamal VI Makassar Laksamana Pertama TNI Ivan Gatot Prijanto, S.E., M.Tr.Opsla, bersama Anggota Pengawas Cabang Makassar Yayasan Hang Tuah Ibu Silvia Ivan Gatot, melaksanakan kunjungan ke SMK Sekesal Hang Tuah Makassar yang beralamat di Jl Yos Sudarso No.308 Makassar, Rabu (06/09/2023).
Komandan Lantamal VI saat berada di SMK Sekesal Hang Tuah Makassar, melaksanakan peninjuan langsung sarana prasarana sekolah seperti ruang staf, kelas dan praklinik gigi serta mendengarkan permasalahan saat ini dari pengurus SMK Sekesal Hang Tuah.
Dalam sambutannya, Komandan Lantamal VI menyampaikan bahwa kedatangannya ini sebagai wujud perhatian sebagai pimpinan baru di Lantamal VI Makassar terhadap SMK Sekesal Hang Tuah Makassar.
“ Kita Ketahui bersama bahwa pelaksanaan alih bina SMK Sekesal dari Kodiklatal ke Yayasan Hang Tuah telah dilaksanakan , untuk itu mulai dari sekarang Yayasan Hang Tuah Makassar agar mengelola dengan baik agar kedepannya SMK Sekesal Hang Tuah dapat berkembang dengan pesat dan maju “ Ujar Komandan Lantamal VI.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Pengurus Cabang Makassar Yayasan Hang Tuah , Komandan Sekesal Makassar dan pengurus SMK Sekesal Hang Tuah ,#tnial_lantamalvi