TNI AL, Lantamal VI , 23 Februari 2023. Komandan Lantamal VI Brigjen TNI (Mar) Amir Kasman, S.E., M.M, mengikuti Rapat Kerja Teknis Pengawasan (Rakerniswas) TNI Angkatan Laut TA 2023 melalui Video Confrence (Vicon) yang bertempat di ruang Kajaolallido Mako Lantamal VI. Kamis (23/02/2023)
Rakernis Was TNI AL Tahun 2023 yang bertemakan ” Peningkatan peran strategis APIP sebagai Trusted Advisor guna mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik melalui penerapan manajemen risiko dan pengendalian intern yang efektif” yang dipimpin oleh Bapak Wakil Kepala Staf Angkatan Laut ( Wakasal) Laksamana Madya TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E., M.M.
Dalam sambutan Kasal yang dibacakan oleh Wakasal mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan ini berharap akan menghasilkan pemikiran-pemikiran strategis dalam merumuskan dan menyusun tata kelola pemerintahan yang baik dalam penerapan manajemen maupun dari pengendalian intern.
Turut hadir mendampingi dalam vicon tersebut Asrena Danlantamal VI dan Kaakun Lantamal VI.#tnial_lantamalvi